Kegiatan belajar mengajar SMK Muhammadiyah Bone mulai berjalan hari senin (26/9/2011), sekolah yang membuka jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ) itu dimulai dengan pertemuan siswa, panitia penerimaan siswa SMK Muhammadiyah dan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Bone. SMK Muhammadiyah Bone yang baru didirikan tahun pelajaran ini, hanya di minati oleh 3 orang siswa. Nurismawati, salah seorang panitia penerimaan siswa baru mengatakan “Meski hanya memiliki 3 siswa saja yg terdiri dari 2 putra dan 1 putri tidak namun tidak menyurutkan semangat para siswa untuk tetap bersekolah. Semangat itulah yang ditularkan kepada para panitia penerima siswa baru yang semula telah merasa gagal atas berdirinya sekolah ini. Akhirnya diputuskanlah untuk tetap menjalankan sekolah ini sesuai rencana semula.
“kita tetap akan berjalan, rencananya kita tetap menerima siswa yang ingin melanjutkan sekolah di SMK, terutama yang putus sekolah karena kekurangan biaya, Muhammadiyah Bone akan berusaha mendanai biaya belajar siswa yang sekolah di sini” ungkap Ayahanda Juraeje, S.Pd, M.Pd salah seorang Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Bone yang mengkoordinatori bidang Dikdasmen di Muhammadiyah Bone. Pada saat pertemuan itu juga di bahas mengenai tempat belajar
“kita akan belajar dengan system home study” lanjutnya lagi. Pada saat pertemuan itu juga di bahas mengenai tempat belajar “ Untuk sementara proses belajar mengajar kita menumpang di salah satu ruang kelas TK An-Nur yang berada di kompleks kampus STKIP Muhammadiyah Bone, karena saat ini belum ada gedung untuk SMK Muhammadiyah” tambahnya, “Siswa akan belajar di sini sedangkan untuk ujian akhir & ijazahnya Insya Allah kami ikutkan di salah satu sekolah Menengah Kejuruan Muhammadiyah di Makassar dengan rekomendasi PDM Bone, jadi tidak usah khawatir soal legalitas sekolah ini”.(AWH)
Siswa hanya 3 orang, SMK Muhammadiyah Bone tetap aktif
Written By MUHAMMADIYAH BONE on Senin, 26 September 2011 | 06.14
Related Articles
If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.